Senin, 03 Oktober 2022

MENJADI MASYARAKAT INFORMASI

Masyarakat terus berinovasi untuk bertahan hidup mengikuti perkembangan zaman. Kemajuan suatu negara dapat diukur dari kemajuan informasi dan teknologinya. Informasi adalah apa yang mengubah atau meningkatkan pengetahuan kita dan menemukan hubungan yang ada di dalamnya. Istilah masyarakat informasi mulai mendapatkan popularitas sekitar tahun 1970-an, tak lama setelah setelah  perkembangan teknologi informasi. Tanpa kecerdasan informasi, orang menjadi pasif, tetapi kecerdasan informasi memberi seseorang insentif kreatif untuk melakukan sesuatu. Orang-orang menerima manfaat besar dalam masyarakat informasi. Masyarakat dipenuhi dengan penggunaan teknologi baru dalam setiap aspek kehidupan kita, baik di tempat kerja, di rumah, atau dilingkungan bermain.

Menurut Respati Wira (2014),Perlu diperhatikan pula, munculnya Internet tak dapat dilihat secara parsial sebagai hasil sebuah evolusi teknologi namun juga aspek budaya yang melihat teknologi dari sisi tujuan, etik, keyakinan akan kemajuan, kesadaran dan kreativitas. Namun juga bisa menjadi tantangan masyarakat dengan hadirnya teknologi internet dalam kehidupan sehari-hari. Dalam hal ini, terkait dengan budaya membaca buku, persahabatan dengan tetangga mulai memudar dan tergantikan oleh teknologi internet yang canggih, dimana penyelenggara dan praktisi industri media serta masyarakat berperan penting.



Adapun yang menjadi ciri-ciri dari masyarakat informasi adalah:
a. Adanya level intensitas informasi yang tinggi (kebutuhan akan informasi yang tinggi) dalam kehidupan masyarakatnya sehari – hari pada organisasi – organisasi yang ada, dan tempat– tempat kerja. 
b. Penggunaan teknologi informasi untuk kegiatan sosial, pengajaran dan bisnis, serta kegiatan– kegiatan lainnya. 
c. Kemampuan pertukaran data digital yang cepat dalam jarak yang jauh d. Masyarakat yang sadar akan informasi dan mendapatkan informasi secara cukup. 
e. Menjadikan informasi sebagai komoditas bernilai ekonomis. 
f. Mengakses informasi super highway (berkecepatan tinggi) 
g. Distribusi informasi berubah dari tercetak menjadi elektronik dengan karakteristik informasi: Terbaru, Journal, Prediksi 
h. Sistem layanan berubah dari manual ke elektronis (e-service) 
i. Sektor ekonomi bergeser dari penghasil 
j. barang ke pelayanan jasa 
k. Kompetisi bersifat global & ketat 






Daftar Pustaka:

hot.liputan6.com. (2022, 11  mei). UTBK Adalah Ujian Tulis Berbasis Komputer, Ketahui Jadwal dan Ketentuannya. Diakses pada 02 oktober 2022, dari https://hot.liputan6.com/read/4960094/utbk-adalah-ujian-tulis-berbasis-komputer-ketahui-jadwal-dan-ketentuannya.

Wira, Respati, 2014 Transformasi Media Massa Menuju Era Masyarakat Informasi Di Indonesia, HUMANIORA Vol.5 No.1 April

http://students.ukdw.ac.id/~22033132/komputer%20masyarakat/perbedaan.html




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERENCANAAN DAN PERANCANGAN FASILITAS INFORMASI

   Nama : Pretty Grace Harita  NIM : 200314020 Tugas : 2  Seandainya adna menjadi kepala Perpustakaan, Buatlah rencana kerja selama 1 tahu...